-->

Pembukaan Lowongan CPNS di Lingkungan Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemkumham) tahun 2017 - Lulusan SMA, D3 dan S1 - 17.526 Formasi

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (disingkat Kemenkumham RI) adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan hukum dan hak asasi manusia. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dipimpin oleh seorang Menteri yang sejak 27 Oktober 2014 dijabat oleh Yasonna Laoly. Kemenkumham beberapa kali mengalami pergantian nama yakni: "Departemen Kehakiman" (1945-1999), "Departemen Hukum dan Perundang-undangan" (1999-2001), "Departemen Kehakiman dan Hak Asasi Manusia" (2001-2004), "Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia" (2004-2009), dan "Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia" (2009-sekarang).

Kementrian Hukum dan HAM memberikan kesempatan kepada warga negara Indonesia untuk mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil ( CPNS ) yang akan ditugaskan di lingkungan Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia.



UNIT YANG MENDAPATKAN ALIKASI FORMASI

  1. Sekeretariat Jendral
  2. Direktorat Jendral Perundang-undangan
  3. Direktorat Jendral Administrasi Hukum Umum
  4. Direktorat Jendral Pemasyarakatan
  5. Direktorat Jendral Imigrasi
  6. Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual
  7. Direktorat Jendral Hak Asasi Manusia
  8. Inspektorat Jendral
  9. Badan Pembinaan Hukum Nasional
  10. Badan Penelitian dan Pengambangan Hukum dan HAM
  11. Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia dan HAM
  12. Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM di seluruh Wilayah Indonesia

JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN DAN JUMLAH ALOKASI FORMASI

NOJABATANKUALIFIKASIJUMLAH FORMASI
1Penjaga TahananSMA Sederajat14000
2Pembimbing Kemasyarakatan PertamaS-1 Psikologi, Sosiologi, Hukum714
3Analisis Keimigrasian PertamaS1 Hukum Sospol Ekonomi Akuntansi Komunikasi Teknik Informatika Ilmu Komputer Sistem Informasi Teknik Komputer Sastra Bahasa Asing2278
4Pemeriksa Keimigrasian TerampilD-III Akuntansi, Manajemen, KEarsipan, Ilmu Komputer, Sistem informasi, Manajemen Informatika, Teknik Informatika, Keuangan, Sastra Bahasa Asing30
5Pemeriksa Merek PertamaS-1 Hukum, Manajemen, Teknik, Humaniora, Farmasi15
6Pemeriksa Merek PatenS-1 Kimia, Biologi, Farmasi, Fisika, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknisk Sipil, Teknologi Pertanian, Teknologi perikanan dan Teknik di bidang International Patent Classification (IPC)15
7Analisis Kekayaan IntelektualS-1 Seni Rupa, Desain, Teknik, Hukum, Manajemen15
8Analis HukumS-1 Hukum136
9Analis Perlindungan Hak-hak Sipil dan HAMS-1 Hukum / Sospol40
10Penata KeuanganS-1 Ekonomi, Manajemen Akuntansi, Manajemen Keuangan, Komputerisasi Akuntansi25
11Kustodian Kekayaan NegaraS-1 Ilmu Bisnis dan Manajemen, Sospol, Ekonomi Manajemen, Hukum, Akuntansi20
12Pengelola Teknologi InformasiS-1 Teknik Informatika, Sistem informasi, Ilmu Komputer, Teknik Komputer70
13Dokter Umum PertamaDokter Umum33
14Perawat PertamaS-1 Keperawatan / Ners100
15Dokter Spesialis Kulit dan KelaminKedokteran Spesialis Kulit dan Kelamin1
16Dokter Spesialis Penyakit Dalam PertamaKedokteran Spesialis Penyakit Dalam Pertama1
17Dokter Spesialis Anak PertamaKedokteran Spesialis Anak Pertama1
18Dokter Spesialis Ginekologi PertamaKedokteran Spesialis Ginekologi Pertama1
19Dokter Spesialis Anestesi PertamaKedokteran Spesialis Anestesi Pertama1
20Psikologi Klinis PertamaS-1 Psikologi15
21Auditor PertamaS-1 Ilmu Hukum, Psikologi, Akuntansi, Administrasi Pendidikan, Teknik Informatika, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Administrasi Negara, Administrasi Bisnis, Administrasi Perpajakan15
TOTAL17526


INFORMASI PERSYARATAN PELAMAR, TATA CARA PENDAFTARAN DAN TAHAPAN SELEKSI

Silahkan Kunjungi link berikut ini https://www.menpan.go.id/berita-terkini/7115

BATAS AKHIR PENDAFTARAN SAMPAI DENGAN

  • Pendaftaran Online 1 s/d 26 Agustus 2017
  • Penerimaan berkas terahir 31 Agustus 2017

INFORMASI LAYANAN CPNS

  • Telepon (021) 5253004 (ext 310) pada hari Senin s/d Jumat pkl. 08.30 s/d 16.00
  • WhatsApp dan SMS 081517290951 
info by : http://www.calokerja.comhttp://www.calokerja.com

Masukkan alamat email untuk berlangganan info lowongan kerja